Thursday, December 6, 2018

fungsi peralatan gardu induk


         

Fasilitas dan peralatan gardu induk 

         Agar gardu induk dapat menjalankan fungsi dan tujuannya, maka gardu dilengkapi dengan peralatan serta fasilitas. secara garis besar, peralatan-peralatan pada gardu induk tersebut adalah sebagai berikut :


a. Transformator daya

    Transformator daya berfungsi untuk mentransformasikan daya listrik, dengan merubah besaran tegangannya sedangkan frekuensinya tetap. transformator daya juga berfungsi sebagai pengatur tegangan. trafo daya dilengkapi oleh trafo pentanahan yang berfungsi untuk mendapatkan titik netral dari trafo daya. perlengkapan lainnya adalah pentanahan trafo yang disebut NGR (Neutral Grounding Resistance)






b. Neutral Grounding Resistance (NGR)

    adalah komponen yang dipasang antara titik netral trafo dengan pentanahan Neutral Grounding Resistance (NGR) berfungsi untu memperkecil arus gangguan yang terjadi.










c. Current transformer (CT)
  

     Transformator arus (CT) berfungsi untuk merubah besaran arus, dari arus yang besar ke arus yang kecil atau memperecil besaran arus listrik pada sistem tenaga listrik, menjadi arus untuk sistem pengukuran dan proteksi.






d. Potential Transformer (PT)

   Transformator Tegangan (PT) berfungsi untuk merubah besaran tegangan dari tegangan tinggi ke tegangan rendah atau memperkecil besaran tegangan listrik pada system tenaga listrik, menjadi besaran tegangan untuk pengukuran dan proteksi.



     



Itulah beberapa peralatan-peralatan dari gardu induk yang dapat ditulis oleh penulis apabila ada kekurangan harap di maklumi apabila ingin melihat artikel listrik tentang manfaat gardu induk klik disini!